JEMBER - Dalam meningkatkan kedisiplinan Taruna dan Taruni Sekolah Menengah Kejuruan Perikanan dan Kelautan (SMK PK) Puger, bersinergi dengan Koramil 0824/21 Puger untuk memberikan pelatihan kedisiplinan dengan materi Peraturan Baris Berbaris (PBB).
Kegiatan pelatihan PBB dilakukan oleh 6 orang anggota Koramil 0824/21 Puger dipimpin Peltu Faruq, dengan materi gerakan di tempat dan gerakan berjalan.
Dalam wawancaranya pada Rabu 12/06/2024, Danramil 0824/21 Puger menyatakan, bahwa kegiatan tersebut dilakukan kemarin Selasa 11/06/2024, saya menugaskan 6 orang anggota dipimpin Peltu Faruq.
Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap 6 bukan sekali, sinergi pihak sekolah SMK PK Dengan Koramil sekaligus dalam mendukung program TNI Masuk Sekolah. Tegas Danramil 0824/21 Puger.
Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso dalam konfirmasinya mendukung kegiatan yang dilaksanakan tersebut, sebagaimoeran serta TNI dalam mempersiapkan generasi bangsa, yang berkarakter, berkualitas dan cerdas. Tegasnya. (Siswandi)